LKS Kunti, Sepotong kenangan di Masa SD

Sungguh tak disangka dan tak dinyana, keterpaksaan saya untuk membersihkan gudang rumah saya ternyata membuat saya menemukan sepotong kenangan masa SD saya, Kunti, itulah nama sepotong kenangan masa SD saya.

Bagi yang ndak tahu apa itu Kunti, salah sendiri kenapa harus baca postingan ini, tapi yang merasa tahu dan juga punya kenangan manis dengan Kunti, silahkan lanjutkan untuk membaca postingan ini sampai akhir.

LKS Kunti

Kunti, bukan maksud saya menyebut salah satu genus hantu wanita negeri ini, tapi lebih kepada sebuah akronim yang merujuk pada dua kata, Tekun dan Teliti. Inilah nama LKS (Lembar Kerja Siswa) yang selalu menghiasi tas sekolah saya dari masa kelas 1 SD sampai kelas 5 SD (Memasuki kelas 6, LKS di sekolah saya udah nggak pake Kunti, tapi pake Cemerlang, yang saat itu kalo ga salah harganya Tiga ribu rupiah, sedikit lebih mahal dari Kunti yang saat itu seingat saya harganya hanya seribu lima ratus rupiah.

Asal tahu saja, LKS Kunti ini masih menggunakan sistem lama, dimana beberapa mata pelajaran digabung menjadi satu, berbeda dengan LKS jaman sekarang yang dibuat khusus untuk tiap satu mata pelajaran.

LKS ini diterbitkan oleh salah satu penerbit LKS di Klaten, dan beredar di Sekolah-sekolah dasar di Jogja, Jawa tengah, jawa Timur, dan sebagian Jawa barat.

Kenangan terbaik saya dengan LKS Kunti ini terjai saat saya kelas 2 (kalo ga salah Caturwulan 3), saat itu saya iseng ngirim kuis teka-teki kunti, eh, ternyata saya terpilih menjadi salah satu pemenang Kuis TTS dan berhak mendapatkan Blackberry Curve 9220 satu pack buku tulis kunti. Yah, walau hadiahnya hanya 1 pack buku tulis, tapi setidaknya saya sudah mencatatkan nama saya di jajaran elit pemenang kuis TTS Kunti (Jajaran Elit Bathukmu Sempal). Dan dengan gagah tertulis:

Agus Mulyadi
Kelas 2, SD Negeri banyurojo 1 Mertoyudan Magelang, Jl Jenderal Sarwo Edhie Wibowo, Magelang. 56172.

Di sampul belakang Kunti yang saat itu berwarna hijau muda.

So, apakah anda juga punya kenangan dengan LKS ini, jika ya, tolong sebutkan.



Rabu, 15 Agustus 2012

Ada 5 Komentar untuk postingan LKS Kunti, Sepotong kenangan di Masa SD

  1. Sang Nanang mengatakan:

    welha tahun piro kuwi?

  2. Agus Mulyadi mengatakan:

    @Sang Nanang : Rikolo jaman SD mas

  3. Unknown mengatakan:

    Waktu saya SD di Bekasi (taun 1994-2000), saya juga memakai LKS Kunti. Beberapa kali ikutan kuis TTSnya dan selalu menang. Hehe
    Kayaknya Kunti emang cukup terkenal di masa itu.

  4. Unknown mengatakan:

    Wah jadi inget jaman2 sd haha

  5. Unknown mengatakan:

    Wah jadi inget jaman2 sd haha